|
▉ Kursus Intensif
Kursus intensif menerapkan sistem kelas kecil, 5-8 orang per kelas. Periode kelas berupa 3 jam per hari, 15 jam per minggu. Tiap semester, 10-12 chapter akan dibahas demi membantu siswa membangun keterampilan mendengar, berbicara, membaca dan menulis. Kursus intensif ini dibagi menjadi 10 level sesuai dengan kemampuan Bahasa Mandarin siswa. Siswa yang butuh belajar ataupun kerja di luar negeri sangat cocok untuk mendaftar di kelas ini karena dapat meningkatkan keterampilan Bahasa Mandarin dengan cepat dan intensif.
▉ Kursus Regular
Kursus regular meliputi kursus utama dan kursus pilihan. Murid per kelas ada sekitar 6-12 orang dan dibagi dalam 14 tingkat. Kursus utama membahas 8 chapter per semester dalam periode 12 jam per minggu. Selain itu, akan ada 3 jam kursus pilihan per minggu. Siswa yang memegang visa pelajar diharuskan untuk mengambil kursus pilihan seperti: Mendengar, berbicara, membaca, menulis, film, menyanyi, apresiasi drama, travel, hingga kelas Bahasa Taiwan. Bagi murid yang ingin mendaftar dikelas yang lebih mudah dan bebas dari stress, kami persilakan anda untuk mendaftar di kelas ini.
|
|
Bahan Pengajaran |
Keterampilan Bahasa |
Tingkat Dasar |
Modern Chinese I,II
Modern Chinese Workbook I,II
Pelatihan TOCFL
|
Mendengar: kalimat-kalimat yang jelas dan lambat dapat melatih pendengaran anda untuk memahami konten dalam pidato singkat.
Berbicara: Anda dapat menggunakan kalimat sederhana untuk menggambarkan latar belakang pribadi Anda, hal-hal normal dalam kehidupan sehari-hari dan dengan mudah menggambarkan konten film pendek.
Membaca: Artikel pendek dapat melatih anda untuk memahami kosa kata yang digunakan dalam kehidupan sehari-hari.
Menulis: Anda dapat menggunakan kosa kata sederhana untuk menulis surat pendek yang mengekspresikan kebutuhan anda seperti: ucapan terima kasih, undangan, permintaan maaf, dll. |
Tingkat Pra-Menengah |
Modern Chinese III, IV
Modern Chinese Workbook III, IV
Pelatihan TOCFL
|
Mendengar: Konten percakapan meliputi topik yang lazim, terkait dengan pekerjaan, belajar, dan hiburan. Percakapan menggunakan suara dan intonasi yang standar agar anda dapat memahami konten dan detail yang penting lebih dalam.
Berbicara: Anda dapat secara langsung dan konsisten menggambarkan pengalaman dan perasaan pribadi, mimpi, harapan, dan peristiwa lainnya.
Anda juga dapat menjelaskan rencana dengan teratur dan memberikan alasan singkat untuk mendukung opini anda. .
Membaca: Anda dapat membaca artikel yang menarik bagi anda jikalau artikel tersebut di tulis secara jelas dan mudah.
Menulis: Anda dapat menulis surat pribadi yang terperinci dengan menyampaikan pesan relevan menggunakan pengalaman, peristiwa, perasaan, dll. |
Tingkat Menengah |
Modern Chinese V, VI
Modern Chinese Workbook V, VI
Pelatihan TOCFL
|
Mendengar: Anda dapat memahami gagasan umum dari percakapan yang di ungkapkan, termasuk diskusi teknisi di bidang spesialisasi, baik koten abstrak ataupun tidak.
Berbicara: Anda dapat dengan jelas mengungkapkan peristiwa/pengalaman yang menarik, baik hal umum maupun konten yang kontroversial. Adapun anda dapat menjelaskannya secara teratur dan mengembangkan argumen dengan jelas.
Membaca: Anda dapat lebih mudah mengadopsi teknik-teknik membaca yang strategis, dan mempercepat kecepatan membaca sesuai dengan teks dan tujuan artikel yang berbeda demi meningkatan kosakata bacaan anda.
Menulis: Anda dapat menulis artikel atau laporan yang menguraikan argumen yang tepat serta menjelaskan pro dan kontra dari berbagai sudut pandang. |
Tingkat Lanjutan |
Topik: Berita Kabar
Topik: Masyarakat Social yang Ideologis
Topik: Manajemen Bisnis
Atau
Modern Chinese VII
Modern Chinese Workbook VII
|
Mendengar: Anda dapat memahami berbagai topik yang abstrak dan kompleks, walaupun strukur tidak cukup jelas ataupun relevan.
Berbicara: Dapat menjelaskan topik yang kompleks dan abstrak secara formal dan jelas. Anda dapat juga membuat kesimpulan yang tepat, menjadi lebih lancar, bebas dan dapat membuat tanggapan. Selain itu, anda dapat memberikan penjelasan, alasan, dan contoh-contoh terkait demi memperluas dan mendukung argumen anda.
Membaca: Anda dapat membaca teks yang panjang dan rumit secara detail, termasuk topik yang terkait dengan bidang keahlian tertentu.
Menulis: Anda dapat menulis ringkasan dengan makna aslinya, menyusun ulang teks panjang dari berbagai macam topik, dan menggunakan berbagai macam pola kalimat. Anda dapat menulis cerita dari berbagai topik dengan susunan yang jelas, menganalisis masalah logis dan menyimpulkan pendapat pribadi. |
|
|